berusaha dan bekerja serta yakin dengan kemampuan yang kita miliki sebenarnya lebih dari yang dimiliki orang lain
English French German Spain Italian Dutch
Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Sabtu, 14 Januari 2012

Lontong Tuyuhan

Lontong Tuyuhan

Sekilah mendengar kata-kata lontong, bayangan kita akan terbawa dengan makanan yang tersaji dengan beras yang dimasak dengan bungkusan daun pisang berbentuk bulat atau lainnya sesuai selera pembuatnya. Sedangkan lauk yang biasa digunakan merupakan lauk yang berkuah, seperti halnya sayur gori atau opor ayam.

Penyajian lontong tuyuhan yang berasal dari Desa Tuyuhan, Kecamatan Pancur, Rembang ini, juga hampir sama dengan yang pernah dirasakan masyarakat lain dari sejumlah daerah, perbedaannya hanya pada lauknya berupa opor ayam yang dibuat lebih pedas dari opor yang terbiasa dibuat masyarakat.

Opor ayam khas Tuyuhan ini tidak perlu ada penambahan cabai atau sambal, karena kuahnya sudah pedas.

Ke khasan lainnya, terletak pada bentuk lontongnya yang berbentuk segitiga dengan dibungkus daun pisang dan cara menjajakkannya juga cukup sederhana seperti halnya pedagang kaki lima yang dijajakkan dengan dipikul menyusuri jalan raya.

Awalnya, lontong tuyuhan tersebut disajikan menyusuri jalan-jalan protokol untuk melayani masyarakat yang memang sedang lapar.

Saat ini, sebagian pedagang mendapatkan fasilitas tempat mangkal, sehingga pengunjung dari luar kota yang hendak merasakannya cukup memilih di antara para pedagang yang menempati kios secara berjajar.

Lokasi yang menjadi sentra pedagang berada di Desa Tuyuhan dengan jarak tempuh dari Kota Lasem, Rembang sekitar 2,5 kilometer.

Bagi anda yang tak ingin repot-repot ke sentranya, cukup datang ke Alun-alun Rembang pada malam hari banyak pedagang lontong tuyuhan yang menjajakkan masakan khas Rembang.

Selain bisa menikmati suasana keramaian di Alun-alun Rembang pada malam hari, anda juga bisa menikmati pemandangan bangunan Masjid Agung Rembang yang berdiri megah tepat di depan Alun-alun.

Menikmati lontong tuyuhan tidak harus merogoh kocek terlalu besar karena harga satu porsi lontong tuyuhan plus minuman hanya Rp7.000.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Monggo diisi yaw...

Glitter Words
[Glitterfy.com - *Glitter Words*]